• About

    Di tahun 2025, Indonesia Goes Pink akan memperluas dampaknya dengan menggelar rangkaian kampanye dalam rangka Bulan Kesadaran Kanker Payudara kali ini akan dilaksanakan di beberapa kota, di antaranya: Bandung, Jakarta, Surabaya, dan puncaknya yang juga merupakan tempat penyelenggaraan utama adalah di Yogyakarta.

    Dengan mengusung tema Living in Abundance I Running Together, Inspiring Hope, Lovepink mengajak semua pihak—individu, komunitas, hingga brand—untuk bersatu dan menginspirasi misi kami: Menurunkan jumlah pasien kanker payudara stadium lanjut di tahun 2030. 

    Harapan kami, gaung dari Indonesia Goes Pink di berbagai kota ini dapat menjadi pengingat bahwa kanker payudara bisa terjadi pada siapa saja, sehingga melakukan pemeriksaan rutin sebagai langkah awal deteksi dini adalah perlindungan terbaik agar terhindar dari kanker payudara stadium lanjut.